assalamualaikum! kreatifitas adalah kunci kesuksesan: Cara Menghapus Instalasi Ganda / Dabel Booting (Windows XP)

bagi yang ingin membaca artikelku dengan nyaman, silahkan anda amati berdasarkan Label berikut ini:

14 Juni 2013

Cara Menghapus Instalasi Ganda / Dabel Booting (Windows XP)

Assalamualaikum!

 

Masalah ini terbilang sering kita jumpai,  ketika muncul sebuah masalah di Windows XP (baik terkena virus atau kegagalan sistem), kita dengan mudahnya berpikir
“Instal ulang aja”. Yap, cara praktis untuk menyelesaikan masalah di Windows adalah instal ulang. Sebelum instalasi, Windows melakukan pengecekan sistem
operasi yang telah terinstal. Masalah akan muncul bila kita salah  memilih partisi yang akan digunakan untuk instalasi. Akibatnya akan ada dua bahkan  tiga buah Windows XP di dalam satu PC!. Tandanya adalah muncul pilihan untuk memilih sistem operasi yang digunakan ketika pertama kali booting.

Pada saat booting, windows memberikan 2 pilihan OS untuk log on windows. Terlihat pada pilihan kedua OS masih dalam bentuk SETUP, ini berarti installasi
windows yang pertama tidak sempurna dan tidak di hapus sebelum melakukan instalasi windows yang kedua.

cara untuk menghilangkan Dabel Booting:

  1. Masuk ke instalasi Windows yang sempurna.
  2. klik Start --> Run --> ketik kan :
    "
    c:/boot.ini –>>
    "
  3. klik ok/Enter. maka akan terbuka file boot.ini dalam bentuk notepad :
  4. Hapus salah satu baris di bawah [operating systems], Baris yang dihapus merupakan instalasi windows xp yang ingin dihapus.
  5. Simpan perubahan yang sudah dilakukan dan Restart komputer.

Perhatian!!!

  • Backup dahulu file boot.ini, Bila terjadi kesalahan, anda bisa langsung menggantinya
  • Perhatikan bagian default. Bagian ini harus sesuai dengan instalasi windows yang ingin dipertahankan.
  • Bila proses booting lancar (tanpa ada pilihan 2 OS), Silahkan hapus file instalasi windows yang tidak diperlukan.
  • Aku tidak bertanggung jawab atas segala kerusakan dan kerugian dalam bentuk apapun yang mungkin terjadi!!!

Wassalam

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

saran/kritik para pembaca sangat kami harapkan!